Dibawah naungan UPT Disdikpora Banyuputih dan Gugus Diponegoro, SD Negeri Bulu 01 pada tanggal 18 Oktober 2010 lalu menggelar Diklat Komputer tingkat lanjutan. H.M Untung, S.Pd selaku Ketua penyelenggara kepada tim liputan JPBB memaparkan, bahwa acara pembukaan diklat ini dihadiri oleh 68 peserta, yang terdiri tamu undangan dari Disdikpora Kabupaten Batang, UPT Disdikpora Banyuputih, Kepala Sekolah se kecamatan Banyuputih dan peserta diklat.
”Diklat yang diadakan hari ini adalah tindak lanjut dari diklat yang pertama pada bulan Desember 2009 lalu. Istilahnya workshop berkelanjutan. Kegiatan ini kami selenggarakan karena melihat animo yang ada, dan kedepannya kami akan menyelenggarakan diklat-diklat yang selanjutnya”, tegasnya.
Menurut H.M Untung yang juga kepala sekolah SD Negeri Bulu 01 ini menegaskan, bahwa saat ini pihaknya sudah memenuhi fasilitas-fasilitas yang diperlukan untuk kegiatan diklat, diantaranya 20 unit komputer dan jaringan internet telah disediakan.
“Kami merasa bangga bisa menyelenggarakan kegiatan ini. Untuk itu, kami berkomitmen untuk selalu melengkapi fasilitas-fasilitas yang diperlukan. Adapun peserta diklat komputer tingkat lanjutan kali ini berjumlah 48 orang, terdiri dari 2 kepala sekolah dan 46 guru. Tahun lalu ada 25 orang. Sehingga yang telah mengikuti diklat yang ada di kecamatan Banyuputih berjumlah 71 orang. Dalam hal ini, bila di kecamatan Banyuputih ada 180 guru dan kasek, berarti sudah ada 35 % yang sudah menguasai ICT tingkat dasar, yakni microsoft word, exel dan power point. ”, imbuhnya.
Melihat animo peserta yang ada untuk menambah ketrampilannya, pihak penyelenggara berinisiatif untuk menyelenggarakan diklat tingkat lanjutan. Dan bagi rekan-rekan guru di kabupaten Batang yang berminat, bisa menghubungi sekretariat di SD Negeri Bulu 01 UPT Disdikpora Banyuputih atau melalui H.M Untung (HP : 081542377256).
“Kedepannya juga ada pelatihan lanjutan untuk kelas 2, yakni program photoshop, edit video dan program Nerro. Dan juga akan membuat kelas 3, yakni pelatihan pembuatan web site, blogspot dan pembuatan situs2 internet lainnya. Dan nantinya akan mendatangkan instruktur magister dari Unnes. Kegiatan ini juga untuk mendukung kegiatan program mitra bermutu KKKS dan KKG se kecamatan Banyuputih. Kedepannya diharapkan wajah UPT Disdikpora Banyuputih kita bisa maju dan berubah. Dan dari kegiatan ini diharapkan pula bisa terjadi peningkatan kualitas pendidikan dalam proses pembelajaran di sekolah”,paparnya.
Ditambahkan H.M Untung yang juga ketua PGRI Cabang Banyuputih ini, bahwa kgiatan Diklat yang diselenggarakan pihaknya ini bersetifikat tingkat kabupaten Batang. Adapun waktu pelaksanaan diklat sebanyak 11 kali pertemuan atau 33 jam pelajaran, hal ini termasuk mengikuti diklat komputer yang memenuhi syarat.
Sementara itu, Drs. H. Eko Murdiyanto selaku Kepala UPT Disdikpora Banyuputih dalam sambutannya mengatakan, dirinya atas nama dinas memberikan apresiasi yang tinggi kepada pihak penyelenggara.
”Saya sangat merespon sekali dan memberikan apresiasi dengan kegiatan yang dikembangkan oleh gugus Diponegoro ini. Memang orang pinter itu harus belajar, dan untuk pintar diperlukan proses”, katanya.
Ditambahkan Eko, bahwa Guru sebagai narasumber utama disekolah harus selalu, dan selalu untuk mengembangkan diri dengan mengikuti perkembagan ilmu dan tehnologi. Kalau guru berhenti dengan ilmu atau pengetahuan yang dulu diterimanya dan tidak mencari pengetahuan tambahan, maka akan ketinggalan.
”Saya yakin, jika guru mau selalu belajar dan mau mengikuti perkembangan jaman, maka peningkatan kualitas pendidikan dalam proses pembelajaran di sekolah pasti akan terwujud. Namun saya berpesan, nanti kalau sudah menguasai pengetahuan yang ada di diklat ini, saya menyarankan agar peserta mengambil ilmu yang positifnya saja, jangan menyalahgunakan kemajuan tehnologi. Diharapkan peserta bisa memilah-milah kebutuhan yang baik-baik saja. Jangan menyalahgunakan pengetahuan”, tegasnya. (Trie)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar