Dengan tema
”Kebijakan Bidang Pendidikan Guna Memacu Bidang Pendidikan Dan Tenaga Kependidikan Formulasi dan Antisipasi”
Acara yang di selenggarakan di Aula Bapedda Kabupaten Batang, hari sabtu, 10 November 2007 lalu, dihadiri kurang lebih 100 peserta yang terdiri dari utusan Dewan Pendidikan se eks Karesidenan Pekalongan, Dinas P & K Provnsi Jawa Tengah, LPMP Jawa Tengah, Pejabat Teras Pemerintah Kabupaten Batang, Jajaran Dinas Pendidikan Kabupaten Batang, Komite Sekolah dari 12 Kecamatan se- Kabupaten Batang, dan beberapa Jurnalist yang peduli dengan dunia pendidikan.
Dari acara tersebut, Tim liputan Jurnal Pendidikan Batang Berkembang mencoba merangkum kata demi kata yang tertangkap tim liputan.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah
Drs. Kunto Nugroho, M.Si ;
“Kebijakan Bidang Pendidikan dalam rangka meningkatkan mutu dan tenaga kependidikan adalah bentuk pembangunan dibidang pendidikan. Pembangunan pendidikan merupakan agenda prioritas dari pembangunan nasional, kemudian pembangunan pendidikan peranannya sangat signifikan dalam mencapai kemajuan bidang kehidupan politik ekonomi sosial budaya (poleksosbud), serta menjadi landasan kuat yang diperlukan untuk meraih kemajuan bangsa diera globalisasi, dan kesemuannya itu merupakan syarat mutlak yang harus dipenuhi. Karena, dengan majunya pendidikan merupakan faktor yang determinan bagi suatu bagsa yang memenangi globalisasi”
Pemerintah Kabupaten Batang
H. Priyodigdo, SE, MM - Ka. Dinas Pendidikan Kab. Batang
”Dewan Pendidikan adalah mitra pemerintah, dalam hal ini adalah Dinas Pendidikan. Diakui, bahwa Dewan Pendidikan Kabupaten Batang sudah berperan aktif ikut memajukan pendidikan di Kabupaten Batang. Sehingga, ini bisa menjadi pemicu semangat pemerintah untuk meningkatkan lagi perhatiannya terhadap dunia pendidikan, sehingga diharapkan, kedepan sumber daya manusia (SDM) masyarakat Kabupaten Batang lebih meningkat. Hal ini juga telah kita (pemerintah-red) upayakan untuk melakukan pemerataan kesempatan belajar bagi masyarakat, dan meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Batang. Pemberian bea siswa, bantuan sarana pendidikan, peningkatan kesejahteraan tenaga pendidik, pendirian unit sekolah baru, merupakan langkah-langkah yang telah kita laksanakan, guna meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Batang.”
Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Batang
Purwanto, SIP
”Aturan-aturan pendidikan masih belum stabil menemani dunia pendidikan, sehingga dalam penyelenggaraannya masih pro dan kontra. Untuk mewujudkan ini tidaklah mudah, karena masalah pendidikan sangatlah kompleks yang dipengaruhi oleh kondisi masyarakat, pelaku pendidikan itu sendiri, dan juga pemerintah. Namun dengan adanya Dewan Pendidikan, diharapkan bisa mewakili masyarakat, untuk membantu pemerintah guna mewujudkan kemajuan pendidikan nasional. Dan diharapkan, dengan adanya bantuan oleh pemerintah untuk dunia pendidikan, untuk direalisasikan sebagaimana mestinya, namun sayangnya, masih ada beberapa pihak yang mloto untuk ngkrusuhi. Serta diharapkan pula keaktifan semua pihak, untuk bisa menyaring ilmu pengetahuan dengan kemajuan tekhnologi, ambil yang positifnya saja” (Tim)
(Dokumentasi JPBB Edisi Perdana - November 2007)
Senin, 22 Maret 2010
RAKORWIL DEWAN PENDIDIKAN SE EKS KARESIDENAN PEKALONGAN
Label: dewan pendidikan
kabupaten batang,
pendidikan,
sekolah
SAMBUTAN KETUA DEWAN PENDIDIKAN KABUPATEN BATANG
Dewan Pendidikan sebagai Pemangku Kepentingan bidang Pendidikan yang berfungsi sebagai peran serta masyarakat, merupakan amanat Undang-undang, nomor 20 tahun 2003, tentang Sistem Pendidikan Nasional dalam wadah Dewan Pendidikan dan Komite Sekolah.
Guna memberikan informasi kepada masyarakat luas pada umumnya, maupun jajaran pendidikan pada khususnya, diperlukan media informasi dan komunikasi yang berbentuk jurnal, tentang kemajuan pendidikan didaerah, agar tercipta transparasi dan akuntabilitas keadaan dunia pendidikan.
Renstra Departemen Pendidikan Nasional tahun 2005 – 2009 sebagai tonggak kunci keberhasilan (key milestone) yang diadopsi Renstra- renstra didaerah, perlu disosialisasikan, bahkan diwujudkan secara nyata oleh birokrasi pendidikan yang ditopang dan dikawal oleh Dewan Pendidikan dan Komite Sekolah diseluruh wilayah Indonesia.
Sekaligus sebagai pendorong dan pemacu kemajuan dan mutu pendidikan di Indonesia, Dewan Pendidikan Kabupaten Batang memandang perlu untuk menerbitkan Jurnal Pendidikan yang memuat profil dan kemajuan pendidikan dengan artikel kapita selekta pendidikan, dan telah kami realisasikan dengan nama Jurnal Pendidikan Batang Berkembang.
Kami menaruh harapan besar, bulletin dan Jurnal ini bisa menjadi bahan dan media yang bermanfaat untuk meningkatkan kinerja dan inovasi dalam dunia pendidikan. Atas sambutan, respon dan penyumbang artikel serta informasi dari segala pihak tentang dunia pendidikan, sangat kami harapkan, dan kami ucapkan terima kasih.
H. As. Yunan Thoha Natahadijaya
Label: dewan pendidikan
kabupaten batang,
pendidikan,
sekolah,
देवन pendidikan
SAMBUTAN KEPALA DINAS PENDIDIKAN ATAS PENERBITAN MAJALAH JURNAL PENDIDIKAN
Assalamualaikum Wr.Wb
Pertama-tama marilah kita selalu bersyukur kehadirat Allah SWT yang senantiasa melimpahkan rahmat-Nya kepada kita, sehingga sampai saat ini kita masih bisa melaksanakan tugas dengan baik.
Selanjutnya kami mengucapkan selamat kepada Dewan Pendidikan Kabupaten Batang atas terbitnya Buletin Jurnal Pendidikan Batang Berkembang yang perdana dan semoga Buletin ini bermanfaat bagi dunia pendidikan di Kabupaten Batang.
Salah satu upaya peningkatan Sumber Daya Manusia dalam rangka peningkatan mutu pendidikan adalah menggalakkan masyarakat untuk “Gemar membaca”.Dengan terbitnya Buletin Jurnal Pendidikan Batang Berkembang ini kami mempunyai harapan :
Pemerhati dunia pendidikan di Kabupaten Batang sedapat mungkin untuk ikut membaca artikel-artikel di Buletin ini.
Kalangan Pendidikan atau masyarakat umum yang peduli pendidikan dapat memanfaatkan Buletin Dewan Pendidikan.
Akhir kata, sekali lagi kami mengucapkan selamat atas terbitnya Buletin Jurnal Pendidikan Batang Berkembang.
Wassalamualaikum Wr.Wb.
November 2007
Kepala Dinas Pendidikan
Kabupaten Batang
H. Priyodigdo, SE, MM
NIP. 500 056 889
Label: dewan pendidikan
kabupaten batang,
pendidikan,
sekolah
SAMBUTAN BUPATI BATANG ATAS PENERBITAN MAJALAH JURNAL PENDIDIKAN
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh,
Seraya memanjatkan puji syukur kepada Allah SWT, saya menyambut dengan penuh rasa syukur, berkenaan dengan penerbitan perdana bulletin “JURNAL PENDIDIKAN BATANG BERKEMBANG “.
Sebagaimana kita ketahui, bahwa untuk dapat mewujudkan keberhasilan program pendidikan, perlu adanya kesamaan pemahaman, panadangan dan langkah tentang pendidikan itu sendiri, antara pemerintah, masyarakat dan orang tua. Pemahaman yang berbeda tentang konsep pendidikan akan menimbulkan friksi dan berdampak pada tidak sinergisnya langkah yang dikerjakan. Pada dampak lebih lanjut, hal ini akan mengakibatkan semakin merosotnya mutu pendidikan.
Dalam rangka mencapai mutu pendidikan Pemerintah Kabupaten Batang telah dan akan terus berusaha semaksimal mungkin untuk membenahi dan melengkapi sarana dan prasarana sekolah, walaupun kemampuan anggaran Pemerintah Daerah terbatas. Keterseiaan sarana da prasarana yang memadai akan dapat mencapai beberapa aspek tujuan pendidikan, antara lain pertumbuhan dan perkembangan fisik, kecerdasan intelektual, emosional dan social secara optimal.
Ditengah upaya Pemerintah Daerah melengkapi sarana dan prasarana tersebut, saya menyambut baik usaha Dewan Pendidikan Kabupaten Batang yang menerbitkan Buletin “JURNAL PENDIDIKAN BATANG BERKEMBANG “, sebagai salah satu perangkat sosialisasi program kegiatan Dewan Pendidikan Kabupaten Batang. Kehadiran bulletin ini kiranya akan memberi warna yang positif terhadap peningkatan mutu pendidikan di Kabupaten Batang, minimal mampu memberi informasi tentang upaya Dewan Pendidikan Kabupaten Batang dalam meningkatkan kualitas pendidikan di Kabupaten Batang.
Selaras dengan harapan tersebut, hendaknya Buletin “JURNAL PENDIDIKAN BATANG BERKEMBANG “ dikelola secara sungguh – sungguh dan professional serta dievaluasi secara terus menerus guna perbaikan pada penerbitan selanjutnya. Akhirnya saya sampaikan selamat atas penerbitan perdana Buletin “JURNAL PENDIDIKAN BATANG BERKEMBANG “, semoga sukses.
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Label: dewan pendidikan
kabupaten batang,
pendidikan
Langganan:
Postingan (Atom)