Selasa, 23 Maret 2010

SDN KEPUTON 01 BLADO RUSAK PARAH


Kepala SDN Keputon 01 Blado, Sukasno saat ditemui Tim Liputan Jurnal Pendidikan mengatakan tentang sekolah yang dipimpinnya mengalami kerusakan yang sangat parah. Kerusakan itu diakibatkan karena di terjang angin lesus yang terjadi Sabtu dan Minggu (10-11/11), hingga menyebabkan seluruh bangunan ruang siswa, serta ruang guru tidak bisa digunakan lagi dikarenakan tingkat kerusakannya sangat parah.
Dari hasil informasi yang dihimpun dari beberapa sumber, Sukasno menuturkan, bahwa angin lesus yang menerjang di wilayah Kecamatan Blado pada hari Sabtu dan Minggu yang lalu, selain merusak bangunan sekolah, juga merusak beberapa rumah warga yang ada di desa Keputon Kecamatan Blado.
Kerusakan yang dialami SDN Keputon 01 Blado sangat parah, dikarenakan atap yang terbuat dari seng itu, semuanya bertebaran akibat kuatnya terjangan angin lesus. Dan sementara ini, kegiatan belajar mengajar, dialihkan ke rumah-rumah penduduk yang bersedia meminjamkan rumahnya di pakai pihak sekolah untuk kegiatan belajar mengajar dan untuk mengamankan inventaris sekolah sementara waktu, ujar Sukasno.
Selanjutnya Sukasno berharap, adanya perhatian dari semua pihak, untuk segera memperbaiki sekolah yang dipimpinnya, serta memohon petunjuk lebih lanjut untuk kelangsungan kegiatan belajar mengajar, tuturnya.
Sementara itu, dengan “gerak cepat”, Ketua Dewan pendidikan Kabupaten Batang, H. As. Yunan Thoha langsung mengadakan peninjauan on the spot. Kepada tim liputan Jurnal pendidikan, mengatakan dirinya sangat prihatin dengan kondisi sekolah yang terkena bencana tersebut.
“Hal ini perlu segera ditangani secara crash program, dan segera dialokasikan bantuan tak tersangka. Dan untuk segera merelokasi dari tempat langganan bencana, ketempat yang menurut warga sekitar aman, yaitu di Dusun Sukoyoso, yang lokasinya masih satu Desa, dan terjangkau”, tuturnya. (TIM)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar