Rabu, 24 Maret 2010
SMP NEGERI 3 GRINGSING TERAPKAN REKAMAN PEMBELAJARAN
Karena dituntut perkembangan jaman, tenaga pendidik SMP Negeri 3 Gringsing, dituntut untuk bisa membuat rekaman pembelajaran, dengan harapan, agar guru tidak harus mengajar di kelas. Demikian yang disampaikan Kepala Sekolah SMP Negeri 3 Gringsing, Nadiyono, S.Pd, kepada Tim Liputan Jurnal Pendidikan Batang Berkembang, diruangannya beberapa waktu lalu.
Lebih lanjut, Kepala sekolah mengatakan, bahwa program ini diterapkan, sebagai bagian dari penunjang kegiatan pembelajaran kepada siswa. Dikarenakan, untuk sekolah yang dipimpinnya ini, telah memiliki alat-alat pembelajaran, seperti 3 unit televisi, VCD Player, LCD beserta Laptop, Handycam dan camera digital, imbuhnya.
Sekolah yang telah terakreditasi A dengan nilai 86, 84, dengan + 600 siswa, yang terbagi menjadi 16 rombongan belajar ini, menurut kepala sekolah, telah banyak kemajuan prestasinya, diantaranya 2 tahun terakhir berturut-turut, berkat kerja keras dan semangat teman-teman guru, SMP Negeri 3 Gringsing berhasil meluluskan hampir 100%, dari 193 peserta, tidak lulus hanya 3 anak. Intinya, perlu adanya pengelolaan kedalam, termasuk pengelolaan pembelajaran yang baik, serta perlunya peningkatan SDM. “Karena, kalau SDM sesuai harapan, mengelola sekolah bisa jadi lebih mudah”, tuturnya.
Untuk sarana prasana sekolah, masih ada yang belum terpenuhi, diantaranya Laboratorium Ipa yang sudah ada, namun belum ada isinya. “Kita berharap, adanya perhatian dari pemerintah untuk pemenuhan kebutuhan sekolah, karena kalau sudah tertata dengan baik, akan menuju SSN, dan tinggal melihat 8 standar kompetisinya, dan untuk SMP Negeri 3 Gringsing, semangat dan prestasi sudah ada”, pungkasnya.(Tim)
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar