Sabtu, 27 Maret 2010

SD NEGERI KAUMAN 07 BATANG BERSIAP MENUJU SEKOLAH UNGGULAN


Berbagai bidang prestasi baik Akademik maupun non akademik telah banyak di raih baik dari tingkat kecamatan, dan kabupaten. Berbagai penghargaanpun banyak di dapatkan sekolah ini, yang menambah daftar koleksi prestasi yang mampu di torehkan dengan tetap mengedepankan mutu dan kwalitas pendidikan sebagi komitmen bersama antara H. Riyadi Chasan. SP.d yang juga sebagai Ketua KPRI Prasojo Kabupaten Batang, Pengurus K3S dan Ketua Komite sekolah SMP Negeri 5 Batang ini, dengan dewan guru yang di dukung partisipasi wali murid yang sangat baik untuk melaksanakan program-program yang telah disusun.
Inilah yang menjadi motivasi dari kepala sekolah yang selalu peduli dengan lingkungan dan professional dalam peningkatan pendidikan dalam bidang akademik maupun non akademik. Bukti kongkrit yang telah dihasilkan oleh sekolah, menjadikan orang tua wali murid semakin percaya dan yakin akan pendidikan anaknya dan pengelolaan bantuan yang di berikannya.
Bukti lain dari pengakuan pihak luar atas pencapaian yang telah di dapatkan adalah adanya bantuan dari konsultan pendidikan internasional Amerikan atau USAID dalam bentuk bantuan teknik pembelajaran pada tahun 2005 sampai dengan tahun 2006. Dengan tetap mengedepankan semangat untuk membangun dunia pendidikan tingkat dasar pembinaan rutin dilakukan untuk meningkatkan pemahaman siswa dalam proses pembelajaran. Untuk itulah, pada tingkatan tertentu proses seleksi dan penjaringan di laksanakan untuk mengetahui keunggulan dan kemampuan anak didik yang akan diarahkan pada bidang tugas dan kegiatan yang mendukung termasuk extrakurikuler sehingga siswa akan lebih termotivasi dalam menggali potensi diri dengan suasana yang menyenangkan.
Seluruh program dan agenda yang telah dilaksanakan, adalah upaya yang serius dari pihak SD Negeri Kauman 07 Batang dalam mempersiapkan diri sebagai sekolah unggulan yang berstandart nasional atau SSN. Barang kali penyediaan sarana dan prasarana juga harus di upayakan disamping yang sudah ada seperti ruang komputer, mushola sekolah, alat –alat olah raga, alat drum band, alat rebana dan lainya.
Untuk itulah, bila dinas pendidikan kabupaten Batang mempunyai program untuk meningkatkan dan memprogramkan sekolah dasar unggulan, maka dengan bantuan dinas, pihak sekolah merencanakan akan akan menambah gedung untuk ruang kelas`dan ruang serbaguna yang dapat dipakai untuk kegiatan olahraga dan pertemuaan KKG di kecamatan Batang, karena masih ada lokasi yang kosong termasuk juga penambahan guru pengampu agar proses belajar mengajar sebagai pembinaan siswa lebih efektif lagi.
Perlu diketahui, untuk SD Negeri Kauman 7 dalam tahun 2006-2007 telah mencapai prestasi sebagai berikut, diantaranya Juara I Keteladanan Siswa Putra Tk Kabupaten, Juara I Putra Bidang Matematika Tk Kabupaten, Juara I Olimpiade Jalur A Tk Kabupaten, Juara I Sinopsis Tk Kabupaten, Juara I Olimpiade SAINS Tk Kabupaten, Juara II Baca Puisi Tk Kabupaten, Juara I Kinerja IPA Tk Kabupaten. Dan dibidang seni Juara II Seni Musik Tk Kabupaten, serta di bidang olah raga Juara Umum Renang Putri Tk Kabupaten, Juara II Renang Putri Tk Kabupaten. (tim)



Tidak ada komentar:

Posting Komentar