Rabu, 17 Maret 2010

SD Negeri Ketanggan 03 SERING ADAKAN STUDI BANDING


SD Negeri Ketanggan 03 UPT Disdikpora Gringsing beberapa kali telah melakukan study banding ke beberapa sekolah di luar wilayah kabupaten Batang. Hal ini seperti penuturan Hj. Purwaningsih, S.Pd kepada tim liputan JPBB berapa waktu lalu.
Menurutnya, banyak sekali manfaat yang bisa di petik dari kegiatan ini terutama dari segi manajemen pembelajaran di sekolah.

“Kami pernah melakukan studi banding di SD Negeri Boyolali pada tanggal 23 juli 2008 lalu, yang bisa kami ambil manfaatnya adalah, setelah melakukan kegiatan tersebut, rekan-rekan ada perubahan yang luar biasa dalam peningkatan mutu pendidikan, namun hal ini juga disesuaikan dengan situasui dan kondisi yang ada”, tuturnya.

Dipaparkan wanita kelahiran Surakarta, 15 September 1958 ini, bahwa setelah mengetahui ada manfaat yang positif untuk kemajuan sekolah yang dipimpinnya ini, pihaknya menjadikan kegiatan ini sebagai agenda rutin.

“Untuk kedepannya, kami akan melakukan studi banding ke SD Negeri Kemasan 1 Serengan, yakni sekolah yang sudah menerapkan agrobisnis sekolah, dengan tujuan untuk mengembangkan jiwa wirausaha sejak usia dini kepada anak. Dalam hal ini, rekan-rekan Guru rela mengumpulan uang sebesar 25 ribu perbulan untuk kegiatan tersebut, selain juga untuk rekreasi”, imbuhnya.

Menyinggung persiapan menghadapi UASBN, pihaknya telah melakukan berbagai persiapan, mulai dari mengumpulkan wali murid untuk menentukan jam belajar, kemudian menentuan SKL dan menerapkan jam masuk lebih awal, khususnya untuk kelas 6.

“Kami juga telah memberikan tambahan jam yang di mulai sejak bulan Januari yang akan diakhiri hingga bulan april, utamanya mata pelajaran yang di UASBN kan, yakni pada Siang hari dari jam 2 hingga jam 4 pada hari Selasa, Kamis dan Sabtu, serta pagi hari mulai jam 7 hingga 12.30 untuk pemadatan materi”, jelasnya.

Diakui kepala sekolah yang juga berdomisili di Desa Ketanggan ini, bahwa dengan langkah-langkah seperti ini, hasil UASBN untuk tahun lalu juga bisa melebihi dari SKL yang ditetapkan.

“Alhamdulillah, untuk tahun kemarin kita juga mendapat nilai tertinggi di kecamatan Gringsing. Nilai Bahasa Indonesia mencapai 8,80, Matematika 7,75, dan IPA 8,75”, tuturnya bangga.

Perlu diketahui, SD Negeri Ketanggan 3 Gringsing juga telah mencapai beberapa prestasi, diantaranya kepramukaan yang sering mewakili kecamatan Gringsing untuk maju ke tingkat Kabupaten Batang sebanyak 2 kali. Dan juga, sekolah ini menggiatkan beberapa kegiatan ekstrakurikuler, diantaranya Rebana, pramuka, drum band, tari, lukis dan yang sedang di rintis adalah mocopat. (Trie)


Tidak ada komentar:

Posting Komentar